Batam – Media Indonesia Times l Sebanyak 17 orang Calon Siswa (Casis) Tamtama PK TNI AU Gel II / A.88 Tahun 2024 Panitia Daerah (Panda) Lanud Hang Nadim mengikuti tes psikologi bertempat di SMA N 3 Batam. Kamis (8/8/2024).
Tes psikologi ini bertujuan untuk menilai kesehatan mental dan kesiapan psikologis para calon dalam menjalani pendidikan dan tugas di TNI AU.
Sebelum pelaksanaan tes dimulai, Kadispers Lanud HNM, Kapten Adm Muji Muharlin, S.T.Han., menyampaikan tes ini merupakan salah satu tahapan penting dalam proses seleksi untuk memastikan bahwa para calon memiliki kemampuan dan kepribadian yang sesuai dengan standar TNI AU. Selain itu tes ini juga untuk mengetahui bakat, kemampuan, kejiwaan, kepribadian dan karakter para casis, untuk itu kerjakan dengan sebaik-baik sehingga hasil yang dicapai sesuai yang diharapkan.
Sumber: Lanud Hang Nadim Batam